Wednesday, February 4, 2009

Ahmad Mipon, SE

Ahmad Mipon, SE
Pengusaha



Saya mengenal Joki Muhajar sejak tahun 1998. Menurut saya, Joki adalah orang yang ulet, gigih dan pantang menyerah. Sosoknya santun, pembawaannya tenang, sabar. Sama sekali jauh dari kata meledak-ledak atau menggebu-gebu. Ia pekerja keras. Kalau kerja tak kenal waktu. Saya kerap kerap mendapatinya bekerja sampai malam, ketika masih bekerja di Otorita Batam. Itulah beberapa karakter serta sikap seorang Joki yang saya anggap jadi titik poin pembeda dirinya dengan public figure lain yang ada di Kota Batam ini. Komitmen Joki untuk masyarakat juga saya lihat cukup besar meski ia tak lagi menjabat di jabatan struktural pemerintahan. Di bidang politik berbagai upaya yang dilakukannya selama ini memang belum berhasil. Tapi saya percaya, satu masa Dewi Fortuna akan berpihak kepadanya. Sehingga, dengan bekal kemampuan serta pengalamannya, ia dapat makin memberikan kontribusi bagi kemajuan Batam.

No comments:

Post a Comment